Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Belanja Negara Sumsel Tumbuh 4,03 Persen, Begini Komposisinya

Realisasi belanja negara ditopang belanja pemerintah pusat 45,4 persen dari pagu dan belanja transfer ke daerah 48,19 persen dari pagu.
Pagaralam Sumatera Selatan./tripadvisor
Pagaralam Sumatera Selatan./tripadvisor

Bisnis.com, PALEMBANG – Realisasi belanja negara Provinsi Sumatra Selatan hingga 31 Juli 2023 tercatat sebesar Rp21,5 triliun atau tumbuh sebesar 4,03 persen secara year on year (yoy). 

Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Sumsel, Lydia Kurniawati Christyana menjelaskan realisasi belanja negara tersebut ditopang oleh belanja pemerintah pusat (BPP) yang mencapai angka Rp7,52 triliun (45,4 persen dari pagu) dan belanja transfer ke daerah (TKD) sebesar Rp14,04 triliun (48,19 persen dari pagu). 

“Realisasi utamanya dimanfaatkan untuk pembangunan infrastruktur, pendidikan, pertanian, perlindungan sosial, dan layanan publik,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Kamis (24/8/2023). 

Untuk belanja bidang infrastruktur telah terealisasi sebesar Rp909,2 miliar yang digunakan untuk pembangunan infrastruktur seperti jalan, jembatan, irigasi, bandara, pelabuhan dan rel KA. 

Selanjutnya, belanja untuk bantuan sosial dan pertanian terealisasi sebesar Rp10,48 miliar yang digunakan untuk program rehabilitasi sosial kepada 2.208 orang penerima bantuan berupa uang atau barang, maupun bantuan dalam bentuk bibit atau alat pertanian untuk benih padi, jagung, kedelai dan umbi hortikultura, serta peralatan pra panen dan pasca panen. 

“Sementara untuk belanja untuk sektor pendidikan telah terealisasi sebesar Rp107,8 miliar untuk program KIP Kuliah dan Bidikmisi kepada 2.022 mahasiswa, bantuan operasional sekolah (BOS) pada Kementerian Agama untuk 23.477 siswa, Bantuan Operasional Perguruan Tinggi Negeri (BOPTN) untuk 3 PTN, tunjangan guru pada Kementerian Agama untuk 3.360 guru PNS/Non PNS,” bebernya.

Lydia menambahkan, realisasi belanja negara Sumsel itu juga diikuti oleh capaian pendapatan negara yang sebesar 51,8 persen dari target yang ditetapkan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper