Bisnis.com, DHARMASRAYA - Pemerintah Kabupaten Dharmasraya, Sumatra Barat, menyampaikan terdapat disejumlah titik jalan nasional yang berada di wilayahnya itu butuh perbaikan serius.
Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani mengatakan telah melaporkan kondisi tersebut ke Balai Pelaksanaan Jalan Nasional
(BPJN) Sumbar selaku pihak yang berwenang soal jalan nasional, dan menaruh harapan agar BPJN segera menindaklanjuti hal tersebut.
"Jalur dua atau dual carriageway sangat penting di beberapa ruas jalan nasional yang melewati daerah padat penduduk seperti Sungai Dareh, Sikabau, Gunung Medan dan Km 3 sampai Km 6 Pulau Punjung," katanya dalam keterangan resmi, Kamis (17/4/2025).
Alasan Annisa menilai penting sesegera mungkin bagi BPJN melakukan perbaikan di ruas jalan itu karena apabila dengan dua jalur diperbaiki, maka dapat mempercantik kota, meningkatkan keselamatan, dan memperlancar arus logistik serta transportasi umum.
Dikatakannya, peningkatan jumlah kendaraan dan perkembangan ekonomi di kawasan Dharmasraya terutama di wilayah dengan kepadatan penduduk tinggi, membuat kebutuhan akan jalur dua sangat mendesak.
Dia juga mengusulkan betonisasi untuk ruas jalan yang memiliki struktur tanah labil dan sering rusak berulang, seperti di beberapa titik di Koto Padang, Sungai Dareh dan Gunung Medan.
Dengan cara betonisasi itu, maka akan memberikan kestabilan dan ketahanan jalan terhadap kerusakan akibat beban lalu lintas yang tinggi dan kondisi cuaca yang ekstrem.
“Jalur dua ini juga akan memberikan ruang yang lebih aman bagi kendaraan berat dan memisahkan arus lalu lintas yang berbeda, yang penting untuk keselamatan pengguna jalan,” ujarnya.
Selain menyampaikan soal perbaiki jalan, Annisa juga berharap BPJN turut melakukan peningkatan drainase di titik-titik rawan banjir dan perbaikan struktur jalan secara keseluruhan.
Kepala BPJN Sumbar Tabrani mengatakan kondisi yang disampaikan Pemkab Dharmasraya itu, tentu akan ditindaklanjuti, dan pihaknya berkomitmen untuk segera melakukan kajian teknis serta koordinasi lebih lanjut.
“Kami akan menindaklanjutinya dan bekerja bersama untuk mewujudkan jalan yang lebih mantap di Dharmasraya, yang pada gilirannya akan mendukung pertumbuhan ekonomi daerah,” tegasnya.