Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sektor Pariwisata dan Ekraf Menyumbang Lebih dari 30% untuk PAD Kota Palembang

Perkembangan pariwisata dan ekonomi kreatif yang bergairah memberikan dampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi di Kota Palembang.
Kota Palembang/Bisnis
Kota Palembang/Bisnis

Bisnis.com, PALEMBANG –  Perkembangan pariwisata dan ekonomi kreatif yang bergairah memberikan dampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi di Kota Palembang, Sumatra Selatan (Sumsel).

Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang Sulaiman Amin menyebutkan bahwa penerimaan pajak dari sektor pariwisata dan ekonomi kreatif (ekraf) telah berkontribusi lebih dari 30% terhadap total Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun 2023.

“PAD dari sektor pariwisata, termasuk pajak hotel, restoran, hiburan, dan pajak reklame, berkontribusi sebesar 30% atau Rp344 miliar dari total target PAD senilai Rp1,1 triliun,” ungkapnya dalam konferensi pers, Senin (4/11/2024).

Kondisi ini, imbuhnya, menjadi sinyal bahwa pariwisata dan ekonomi kreatif telah sepenuhnya pulih pasca-pandemi COVID-19. 

Hal ini terlihat dari jumlah kunjungan wisatawan ke Palembang sepanjang tahun 2023 yang mencapai 2 juta, meningkat lebih dari 35% dibandingkan tahun sebelumnya. Sementara itu, pada tahun 2024, jumlah wisatawan hingga September mencapai 1,53 juta.

“Angka ini diperkirakan akan terus meningkat seiring dengan pelaksanaan beberapa event dari bulan Oktober hingga Desember,” tambahnya.

Menurut Amin, sebagai pintu masuknya pendatang ke Sumsel, Kota Palembang menawarkan beragam kegiatan wisata seperti wisata budaya, wisata sejarah, wisata kuliner, serta berbagai event budaya, olahraga, kuliner dan festival yang dapat menjadi pilihan para wisatawan untuk datang ke Kota Palembang.

Oleh karena itu sebagai upaya mendorong peningkatan wisatawan di tahun mendatang, Pemerintah Kota Palembang kembali meluncurkan Charming Events of Palembang 2025, yang berisi kumpulan kegiatan yang dilaksanakan dalam satu tahun ini. 

“Dengan di launchingnya Charming Events of Palembang Tahun 2025 diharapkan dapat menjadi pemicu kebangkitan ekonomi dan pariwisata daerah dan dapat memberikan multiplier effect kepada seluruh lapisan masyarakat dan industri pariwisata yang ada di Kota Palembang,” pungkasnya. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper