Bisnis.com, PEKANBARU -- Untuk memudahkan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan jasa penerbangan, PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk membuka gerai di Kota Bangkinang, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau.
General Manager PT Garuda Indonesia cabang Pekanbaru, Agung Anugrah dalam keterangan persnya Rabu (23/5) mengatakan, pembukaan gerai di Bangkinang didasarkan pada hasil studi kelayakan yang sudah dilaksanakan sejak 2017.
Tujuannya adalah untuk memperluas dan meningkatkan layanan bagi pelanggan. Khususnya dalam memberikan kemudahan dalam pembelian tiket dan layanan lainnya.
"Seperti yang kita lihat sekarang ini, Bangkinang mulai memperlihatkan perkembangan. Sektor bisnisnya mulai meningkat, ini tentu menjadi pemikiran kami guna mempermudah warga mendapatkan pelayanan untuk bepergian, Selain itu, dengan adanya Gerai Garuda Indonesia ini adalah bentuk kontribusi Garuda Indonesia untuk meningkatkan PAD yaitu melalui Pajak PPN dan PPH. Jika membeli tiket melalui online jelas otomatis pajak PPN dan PPH itu akan masuk di tempat tiket online terdaftar, tetapi jika membeli di Gerai Garuda Indonesia Bangkinang, Pajak PPN dan PPH akan masuk ke daerah " ujarnya.
Marketing Communication Garuda Indonesia Pekanbaru, Eko Baseptriadi menambahkan jika hadirnya gerai Bangkinang ini, dia optimis akan lebih memberikan performa penjualan yang melebihi gerai Garuda Indonesia lainnya. Gerai yang di Bangkinang merupakan gerai kedua Garuda Indonesia di Riau. Eko mengatakan sebelumnya Garuda Indonesia Pekanbaru telah mendirikan gerai di Rumbai, Pekanbaru.
Sementara itu, Bupati Kabupaten Kampar Azis Zainal yang meresmikan langsung gerai menyambut gembira hadirnya gerai maskapai Garuda Indonesia.
Baca Juga
"Apalagi sekarang perjalanan dinas itu harus menggunakan maskapai milik pemerintah juga. Makanya ini semakin mempermudah kami dalam hal kepengurusan operasional penerbangan kemana-mana, service yang dirasakan jika naik Garuda sangat nyaman " ujarnya
Berlokasi di pusat Kota Bangkinang tepatnya di Jl. D.I Panjaitan No.76 Bangkinang. Gerai Bangkinang akan melayani pelanggan mulai dari Senin s/d Jum’at pukul 08.00 WIB hingga 17.00 WIB, sementara Sabtu dan Minggu pukul 09.00 WIB hingga 15.00 WIB