Bisnis.com, ACEH - Sebanyak tujuh kecamatan di Kabupaten Pidie Jaya, Aceh terendam banjir sejak Senin (17/1/2022).
Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), tujuh kecamatan yang terendam banjir itu yakni Kecamatan Bandar Baru, Kecamatan Panteraja, Kecamatan Trienggadeng, Kecamatan Meureudu, Kecamatan Ulim, Kecamatan Jangka Buya, dan Kecamatan Bandar Dua.
Meski demikian, dalam kejadian itu dipastikan tidak ada korban jiwa.
Kepala Pelaksana BPBA Ilyas mengatakan, kondisi saat ini di Jalan Medan-Banda Aceh, yakni di area perbatasan Pidie Jaya-Pidie masih tergenang air, begitu juga dengan beberapa desa di tujuh kecamatan tersebut.
"Menurut laporan, ketinggian air mulai dari 50-80 centimeter," katanya dikutip dari Antara, Selasa (18/1/2022).
Baca Juga
Akibat kondisi itu, kata dia, 353 kepala keluarga (KK) di Kecamatan Bandar Baru dan 280 jiwa dalam 90 KK di Kecamatan Ulim terdampak banjir. Sedangkan di kecamatan lainnya masih dilakukan pendataan.
"Pengungsi dan korban jiwa nihil. Saat ini BPBD Kabupaten Pidie Jaya terus melakukan pemantauan lapangan dan langkah tanggap darurat," tandasnya.